Wednesday, October 24, 2018

Mengatasi Masalah Komputer Tidak Terdeteksi Oleh Komputer Lain Pada Jaringan LAN


Masalah :

Ketika mengakses Network pada Windows Explorer komputer lain tidak terdeteksi pada jaringan dan begitu pula sebaliknya komputer orang lain tidak bisa mendeteksi/melihat komputer saya padahal sudah direfresh beberapa kali.


Solusi :

Ada beberapa solusi yang bisa kita lakukan diantaranya :

Cara ke-1 : Memeriksa Konfigurasi IP Address

Periksa IP Address komputer anda dan pastikan anda berada dalam alamat jaringan yang sama, caranya :
  1. Tekan tombol Windows + R secara bersamaan
  2. Pada kotak Run ketikan perintah cmd kemudian OK
  3. Lalu pada jendela cmd tadi ketik perintah IPCONFIG untuk melihat IP Address komputer tersebut.
  4. Perhatikan alamat jaringannya misal pada komputer anda IP addressnya 192.168.1.5 maka alamat jaringannya adalah 192.168.1 dan alamat hostnya adalah 5, lalu lihat IP address pada komputer yang lain apakah alamat jaringannya sama. Jika berbeda maka komputer anda tidak akan bisa diakses oleh komputer lain begitu pula sebaliknya. Jika sama misalnya dikomputer lain IP addressnya 192.168.1.7 tetapi komputer anda masih belum terdeteksi oleh komputer lain silahkan anda coba cara ke-2.

Cara ke-2 : Mengaktifkan pengaturan Sharing

Pastikan pengaturan sharing pada komputer sudah benar, caranya :
  1. Klik Start -> Control Panel -> Network and Internet -> Network and Sharing Center lalu pilih Change Advanced sharing settings.
  2. Aktifkan pilihan pada Network Discovery dan File and Printer Sharing dengan cara mengklik Turn on pada masing-masing opsi.
  3. Tekan tombol Save Changes untuk menyimpan perubahan. 
  4. Jika cara ini masih belum berhasil silahkan coba menggunakan cara ke-3.

Cara Ke-3 : Menginstall Protokol Sharing

Cara yang kedua adalah pastikan protokol sharing sudah terinstall pada properti jaringan anda, caranya :
  1. Klik Start-> Control Panel -> Network and Internet -> Network and Sharing Center -> Change adapter settings
  2. Lalu Klik kanan pada Local Area Connections yang aktif kemudian pilih properties hingga muncul tampilan seperti berikut :

    Ethernet Properties
    Ethernet Properties
  3. Pastikan Client for Microsoft Network dan File and Printer Sharing for Microsoft Networks sudah terinstall seperti pada gambar diatas. Jika belum silahkan install terlebih dahulu dengan cara mengklik tombol Install... lalu pilih Clients kemudian klik tombol Add lalu pilih Client for Microsoft Network.
  4. Klik kembali tombol Install... lalu pilih Service kemudian klik tombol add lalu pilih File and Printer Sharing for Microsoft Networks.
  5. Klik tombol OK, setelah itu silahkan restart jaringan dengan cara klik kanan pada Local Area Connections lalu pilih Disable untuk mematikan jaringan. Klik kanan lagi lalu pilih Enable untuk menghidupkan kembali jaringan.
  6. Silahkan cek apakah komputer kita sudah terdeteksi oleh komputer lain atau belum, jika masih tidak bisa silahkan lakukan cara yang ke-4.

Cara ke-4 : Mengaktifkan Service untuk Sharing

Untuk mengaktifkan service silahkan lakukan langkah-langkah berikut :
  1. Tekan tombol Windows + R pada keyboard
  2. Pada kotak Run ketik perintah services.msc lalu tekan OK
  3. Pada jendela service tekan tombol F lalu cari service yang bernama Function Discovery Provider Host dan Function Discovery Resource Publication.
  4. Pastikan kedua service tersebut dalam keadaan aktif. Jika tidak silahkan aktifkan dengan cara mengklik  pilihan Start yang berada disamping kolom daftar service.
  5. Silahkan cek kembali apakah komputer sudah terdeteksi atau belum.
Itulah beberapa cara yang bisa anda coba untuk mengatasi masalah komputer tidak terdeteksi oleh komputer lain pada jaringan LAN, cara ini juga bisa anda coba ketika sharing printer tidak bisa diakses. Jika ada yang tidak anda mengerti jangan sungkan untuk menanyakannya dikolom komentar dibawah. Selamat mencoba !

31 komentar:

  1. Mantap gan aemoga berkah ilmu nya👍

    ReplyDelete
  2. makasih gan tutor nya, cara ke 4 solusi masalah jaringan ku,

    ReplyDelete
  3. Mkasih ilmunya juragan👍👍👍

    ReplyDelete
  4. terimakasih, sudah kami coba dan sangat membantu

    ReplyDelete
  5. Mantaapp..
    Cara ke 4 Baru Berhasil..
    Trimakasih..

    ReplyDelete
  6. Mantap terimakasih infonya, no 4 sangat membantu

    ReplyDelete
  7. gimana caranya memastikan Function Discovery Provider Host dan Function Discovery Resource Publication dalam keadaan aktif?

    ReplyDelete
  8. setelah saya klik started lalu apa yg hrs saya lakukan? saya kira itu blm mengaktifkan

    ReplyDelete
  9. @Ing sun : silahkan cek kembali apakah sudah terdeteksi atau tidak.

    ReplyDelete
  10. Maksih gann...infonya bermaat bgt

    ReplyDelete
  11. Terimakasih, sangat bermanfaat, semoga berkah buat Informan

    ReplyDelete
  12. terima kasih, bermanfaat banget, nomer 4 langsung bisa terdeteksi. Semoga dibalas kebaikannya oleh Tuhan yang Maha Esa,

    ReplyDelete
  13. jadi saya ada 4 komputer,i pc1 192.168.9.1 , Pc2 192.168.9.2 , pc3 192.168.9.3 pc4 192.168.9.4

    nah yang lain udah bisa sharing cuman pc2 gabisa terdektsi sama pc yang lain.

    padahal udah semua cara di atas di lakukan. apa masalahnya kira kira??

    ReplyDelete
    Replies
    1. coba periksa kabelnya kak barangkali kabelnya bermasalah. coba tukar dengan kabel yg pc lain.

      Delete
  14. komputer saya bisa di akses, tapi ga bisa mengakses... padahal sudah sama seperti diatas

    ReplyDelete
  15. sampai nomor 4 tidak bisa diakses yang pakai wifi, sedangkan yang pakai kabel lan bisa semua

    ReplyDelete
  16. Kak makasi bangt udh begadang semalaman akhirnya nemuin ini,, klo di youtube udh gw subscreb ini,, trimss

    ReplyDelete
  17. saya pkai wifi dan wifinya aktif.. semuanya sdh saya coba dan ttp tdk bisa..ada solusi lain kah? tolong bantuannya

    ReplyDelete
  18. Thanks ilmunya yg sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  19. Saya coba cara ke 3 tapi setelah add tidak ada pilihan client for ms network?

    ReplyDelete
  20. Keempat cara sdh dilakukan, masih gk bs🤦‍♀️🤦‍♀️

    ReplyDelete
  21. Terima kasih ka, pakai cara ke-4 ternyata berhasil.

    ReplyDelete
  22. makasih nomer 4 berhasil, jdi gak usah ribet ribet lgi ngetik IP di network hehe

    ReplyDelete