Tuesday, September 5, 2023

Menampilkan Header Tabel di Setiap Halaman Saat Mencetak dari Microsoft Excel dan Microsoft Word


 Pertanyaan :

Bagaimana cara agar header tabel muncul disetiap halaman ketika tabelnya terlalu panjang ketika dicetak dari microsoft word ataupun microsoft excel, adakah cara yang otomatis menyesuaikan supaya tidak harus dicopy secara manual satu-satu ?.

menampilkan-header-tabel-di-setiap-halaman-word-excel


Jawaban :

Untuk membuat header tabel muncul disetiap halaman tabel anda bisa melakukan langkah-langkah berikut ini:

Microsoft Excel

  1. Pada Microsoft Excel klik pada Tab Page Layout kemudian pilih Print Titles kemudian pada bagian Print Titles -> Rows to Repeat at Top kemudian klik pada baris dimana header tabel tersebut ada lalu klik OK
  2. Maka ketika nanti diprint header tabel tersebut akan tetap muncul
Microsoft Word
  1. Pada Microsoft Word klik pada Header tabel yang akan dimunculkan
  2. Klik tab Layout kemudian klik pada Repeat Header Rows
  3. Maka secara otomatis Header Tabel akan muncul disetiap halaman bahkan sebelum diprint
Anda bisa melihat video tutorialnya dibawah ini :


Itulah tutorial bagaimana cara Menampilkan Header Tabel di Setiap Halaman Saat Mencetak dari Microsoft Excel dan Microsoft Word. Semoga bermanfaat. Selamat Mencoba dan semoga berhasil.

Salam,


Teknolongin.

0 komentar:

Post a Comment